Langsung ke konten utama

Paletas Wey VS Popbar Senayan

Hello blogger!
Apa kabar? Sudah H-7 menuju ramadhan ya, semoga kita semua kembali dipertemukan dengan Ramadhan tahun ini oleh Allah SWT. Aamiin

Ngomong - ngomong tentang Ramadhan, pasti erat kaitannya dengan kuliner. Tau dong popsicle atau popbar? Itu lho ice cream persegi panjang yang lagi ngehits dikalangan anak muda Jakarta yang instagram-able karena bentuk dan warnanya yang segar dilihat juga gluten free karena dibuat dengan buah asli. Kebayang nggak? Kalau gue mendefinisikannya sebagai es goyang masa kini. Es goyang itu jajanan kampung, gue sebut masa kini karena rasa dan tampilan telah dimodifikasi sedemikian rupa menjadi lebih menarik.

Es Goyang (gambar dari gedoor.com)

Paletas Wey Frozen Fruit Bar Rasa Kiwi

Serupa tapi tak sama, ya? Iyain aja biar cepet.

Adalah Paletas Wey Frozen Fruit Bar es krim tradisional dari Mexico dengan berbagai variasi rasa buah asli dan bebas gula, yang sebelumnya hanya ada di Bali, baru - baru ini membuka outlet ketiganya di Jakarta Barat, tepatnya di Kebun Jeruk. Berbekal pamflet besarnya di Jalan Panjang Kebun Jeruk yang setiap hari terbaca mata gue saat pergi & pulang kerja, jadilah pada kamis 26 May 2016 kemarin gue dan suami kesana. Gue yang penasaran banget sebenarnya pengen mampir karena baca - baca reviewnya di zomato.com, suami sih ikut aja.

Kayak apasih Paletas Wey?
Pertama gue masuk yang keluar dari mulut gue adalah: Tempatnya lucu.
Yes! Dengan beragam buah - buahan sebagai dekorasi dindingnya, dan kursi - kursi yang warna - warni dan empuk tentunya, bikin siapapun gue yakin sepakat bilang bahwa tempat ini lucu. Nggak percaya? Nih gue kasih buktinya:

Lorong pintu masuk

Bikin betah (1)

Bikin betah (2)

Suami anteng makan ice cream

Their 'Bunker' Popsicle

Their 'Bunker' Popsicle (2)

Their 'Bunker' Popsicle (3)

 Mereka punya banyak rasa dengan berbagai macam harga, kayak gini:

Picture from Here

Picture from here

Suami pesan ice cream rasa kiwi (Fruit: Kiwi 20K) seperti gambar diawal, sementara gue pesan Dark Chocolat with Orange Jam (35K). Rasanya gimana? Kiwi tentu aja asem kayak rasa buah kiwi, asem - asem seger gimana gitu. Kalau Dark Chocolate with Orange Jam? Well, gue hampir nambah! Sayang suami mengingatkan kalau gue saat itu belum makan nasi jadi nggak boleh banyak - banyak makan es krimnya. Pahitnya dark cokelat lenyap seketika begitu gue gigit terus selai jeruknya yang manis asem itu keluar. Beuuuhhhhh... Mantep banget! Gue bahkan masih bisa bayangin gimana rasanya itu es krim. Hehe

Dark Chocolate with Orange Jam (35K). Mau?

Jadi, anak gahul Jakarta Barat, gue rekomendasikan Paletas Wey di Kebon Jeruk ini untuk tempat ngabuburit kalian saat Ramadhan besok. Walaupun ya, cuma ada ice cream dan air mineral disana nggak ada nasi dan lauk pauknya yakali namanya juga kafe ice cream.

UPDATE SEPT 2016: POPBAR SENAYAN

Dua tahun wara-wiri di daerah Senayan (read: kerja) baru sekali gue cobain ice cream batangan atau es goyang A.K.A popsicle yaitu Popbar Senayan. Beberapa hari lalu gue kesana. Gue sudah tau dari sejak lama sebenarnya si Popbar ini, cuma karena letaknya disebrang kantor, jadilah malas kesana. Niat awalnya pengen beli ice cream BK yang lima ribuan di Senayan City sekalian pulang, tapi kemudian tercetus ide 'Kenapa nggak sekalian popbar aja? Nggak apa-apalah mahalan dikit mumpung abis gajian' Jadilah gue kesana.

Popbar Plaza Senayan ini terletak dilantai paling atas dari Mall Plaza Senayan, selantai sama foodcourtnya. Counter ice cream-nya sendiri mudah ditemukan, seperti ini:

Picture from Google

Ada banyak pilihan ice cream disana, cuma karena gue bingung dan belum browsing dulu tentang pilihan rasa ice cream mereka, jadilah gue beli yang pasti gue suka: Rasa Cokelat, ditambah celupan saus Dark Chocolate dengan harga 30K. Rasanya gimana? Gue bilang lumayan. Gue lebih suka popsicle dark cokelatnya Paletas Wey. Berikut menurut pandangan gue:

Popbar:
+ Di Popbar kalian bisa tambah toping sesuka kalian, ada saus mint, saus vanilla, saus cokelat, mesis seres, kacang almond, biskuit, dll. Ingat: Makin banyak tambahan  topingnya, makin tambah harganya!
+ Popbar juga menyediakan es krim rasa buah (gue belum coba yang rasa buahnya, jadi belum bisa kasih pendapat).
+ Rasa es krimnya lembut (mungkin karena ini gelato?), dark cokelatnya nggak pahit sekalipun sudah dicelup saus chocolate.
+ Harga below 50k/each.

Paletas Wey:
+ Tidak ada toping tambahan, jadi harga tetap segitu.
+ Menyediakan es krim rasa buah dengan rasa buah seperti buah aslinya (karena gue sudah cobain yang rasa kiwi jadi gue tau).
+ Rasa cokelatnya juga benar - benar cokelat alias agak pahit tapi enak.
+ Paletas Wey punya varian es krim dengan filling, contohnya Dark Chocolate with Orange Jam yang gue review diatas. Rasanya? Jangan tanya, mending cobain sendiri.
+ Harga below 50k/each.

Varian Popbar. Picture from Google

Baik Paletas Wey dan Popbar sama - sama mengatakan produknya Gluten Free dan dari bahan - bahan alami. Tapi tetap perlu diingat, makanlah secukupnya saja karena yang berlebihan tidaklah baik bagi kesehatan kantong atau dompet.
.
.
.
Sekian dan terima traktiran ice cream.

Komentar